I’M Yours, Inovasi Baru Disporapar Parepare

Kadisporapar Parepare, Amarun Agung Hamka

PAREPARE, KILASSULAWESI.COM — Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Parepare membuat aplikasi I’M YOUR’S yang memuat informasi tentang kepariwisataan, serta potensi pemuda dan olahraga. Inovasi tersebut ditunjukkan dalam Lomba Inovasi tahun 2021 yang digelar Pemerintah Kota Parepare.

Kepala Disporapar Amarun Agung Hamka menjelaskan I’M YOUR’S merupakan singkatan dari Integrasi Mode Youth, Sport dan Tourism. Hamka mengatakan aplikasi ini diharapkan memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke Parepare. “Jadi pada aplikasi ini, ada berbagai fitur yang ditampilkan. Di antaranya lokasi tempat menginap dan rumah makan, paket wisata, tiket wisata, sarana olahraga, registrasi even dan ruang kreasi bagi pemuda,” terang Hamka dalam keterangan tertulis, Selasa 26 Oktober 2011.

Bacaan Lainnya

Dirinya menambahkan, inovasi terus ditumbuh kembangkan dan harus menjadi budaya kerja. Sebab, sistem kerja harus terus diperbaharui agar bisa memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat. Adapun aplikasi I’M YOUR’S bisa didownload langsung melalui Play Store atau APP Store melalui smartphone.

Sementara itu, Lomba Inovasi 2021 Pemkot Parepare dipusatkan di Pusat Pelatihan dan Pengembangan (Puslatbang) Kajian Manajemen Pemerintahan (KMP) Lembaga Administrasi Negara (LAN), Makassar.(*)

 

 

Pos terkait