PAREPARE, KILASSULAWESI– Pj Wali Kota Parepare, Akbar Ali mengapresiasi dan mendukung pelaksanaan UMKM Expo 2024 oleh PT Telkom Indonesia (Persero) di Halaman Kantor Witel Sulselbar, Parepare, 17-20 Januari 2024.
Dukungan ini diungkap oleh Pj Wali Kota Akbar Ali diwakili Asisten II Setdako Parepare, Andi Ardian Asyraq, yang hadir membuka resmi UMKM Expo, Kamis, 18 Januari 2024.
Turut hadir bersama Asisten II, Camat Ujung Muhammad Yusuf Azis, Lurah Ujung Sabbang Hasanuddin Azis, dan pejabat terkait lainnya.
Kegiatan ini didukung oleh Dinas Tenaga Kerja, Dinas Perdagangan, dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A).
Andi Ardian dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Kota Parepare mengapresiasi kegiatan ini karena menghidupkan ekosistem perekenomian lokal Parepare khususnya UMKM.
“UMKM Expo dapat membangkitkan ekonomi di Kota Parepare yang mendapat dukungan dari para pengunjung maupun yang dikunjungi. Kami berharap kegiatan UMKM Expo ini terus berkesinambungan,” kata Andi Ardian.
Andi Ardian mengapresiasi UMKM Expo merupakan salah satu langkah PT Telokm Indonesia untuk membantu memberikan akses kepada pelaku UMKM, mendorong UMKM untuk terus tumbuh dan melakukan ekspor.
Pemberdayaan UMKM melalui pembentukan ekosistem, berikut akses pembiayaan, pemasaran, penguasaan digitalisasi dalam bisnis, serta produktivitas usaha, merupakan hal yang penting di tengah perubahan saat ini.
“UMKM Expo 2024 bukan hanya mendemonstrasikan ragam produk dan produk-produk UMKM yang luar biasa, tetapi juga mendorong dan mendukung semangat pelaku UMKM untuk terus tumbuh, melalui aspek permodalan. Saya berharap UMKM Expo 2024 ini semangat digdaya bisa tertular ke pelaku UMKM di seluruh penjuru Indonesia,” harap Andi Ardian.
Karena itu, dia mengajak dunia usaha untuk dapat berpartisipasi dalam upaya-upaya pemulihan ekonomi. Karena upaya pemulihan ekonomi tidak hanya menjadi tanggung jawab Pemerintah Kota, melainkan seluruh sektor dunia usaha. “Kalau bisa bergotong-royong untuk memperluas kapasitas UMKM,” pinta Andi Ardian.
Melalui UMKM Expo ini, Telkom membuka peluang-peluang usaha yang dikelola oleh perempuan baik dari industri rumah tangga, maupun dari skala terkecil bisa dari unit usaha yang lain.(*)