Terlapor Perzinahan Kabur ke Pulau Kalimantan

KILASSULAWESI.COM, PAREPARE — Terlapor dugaan perzinahan yang merupakan tenaga suka rela di RS Andi Makkasau Parepare, berinisial MCS (40) dikabarkan kabur ke Pulau Kalimantan. Hal tersebut diungkapkan, Penanggungjawab Bagian Logistik RS Andi Makkasau Parepare, Syahril saat dihubungi, Rabu 29 Juli, kemarin.

Menurut Syahril, informasi tersebut ia dapatkan dari pengakuan istrinya. Kata dia, MCS pergi meninggalkan kampung halaman istrinya di Barru, sejak empat hari lalu. “Istrinya bilang ke saya jika yang bersangkutan pergi beberapa hari lalu. Ponsel dan motornya ditinggal. Katanya, suaminya mau ke Mamuju. Rencananya, dia mau ke Pulau Kalimantan menggunakan  Kapal Feri. Kemungkinan besar MCS sudah di Kalimantan sekarang,” kata Syahril.

Bacaan Lainnya

Kasubid Kepegawaian, Diklat dan Pengembangan SDM RS Andi Makkasau Parepare, Anita Anggeriani Suardi menegaskan, pihaknya akan menindaklanjuti persoal itu. Hanya saja, pihaknya masih menunggu penyampaian resmi Inspektorat terkait laporan itu. “Kalau terkait kedisiplinannya, kami akan tindak lanjuti sesuai Perwali nomor 23 tahun 2015. Tentang pegawai negeri sipil dan non pegawai di RS Andi Makkasau Parepare,” tegasnya.

Sementara itu, Sekretaris Inspektorat Parepare Ahmad Masdar segera melakukan pemanggilan. Namun, kata dia, pihaknya terlebih dahulu berkoordinasi dengan manajemen RS Andi Makkasau terkait status MCS ini. “Kami koordinasi dahulu terkait status M ini di rumah sakit. Apakah dia ASN atau honorer. Meski honorer, MCS tetap diperiksa. Kami akan bicarakan terkait bagaimana duduk masalahnya. Jika terbukti, pasti akan diberikan sanksi,” ucap Ahmad.

Sebelumnya, MCS dilaporkan ke polisi dan Inspektorat. Dia dilaporkan oleh seorang pengusaha mebel, Laode Haruna atas tuduhan perzinahan. (ami/C)

Pos terkait