Vaksinasi Tahap Pertama untuk Nakes Capai 1.343 di Sidrap

KILASSULAWESI.COM, SIDRAP — Sebanyak 1.343 tenaga kesehatan (Nakes) telah mengikuti vaksinasi Covid-19 untuk tahap pertama di Kabupaten Sidrap. Jubir penanganan Covid-19 Sidrap, Ishak Kenre mengatakan, vaksinasi terhadap Nakes sudah berlangsung empat hari.

Untuk progresnya sudah mencapai 62 persen. “Mulai Rabu 3 Februari, kemarin kita vaksinasi terhadap Nakes. Alhamdulillah sudah 62 persen,” kata Ishak saat dikonfirmasi, Minggu 7 Februari.

Bacaan Lainnya

Meski demikian, kata Ishak, sebanyak 359 Nakes yang tak menjalani vaksinasi karena alasan kesehatan. “Ada juga 230 orang ditunda divaksin, setelah stabil mereka baru divaksin,” ujarnya.

Ishak menyebutkan, pihaknya menyasar sebanyak 2.171 nakes divaksin pada dosis pertama tersebut. “Sisa 239 orang kita target untuk divaksin. Kamu yakin vaksinasi dosis pertama akan rampung beberapa hari ke depan,” tandasnya. (ami/B)

Pos terkait