JAKARTA, KILASSULAWESI– Ketua Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP) Japto Soelistyo Soerjosoemarno menginstruksikan seluruh anggota Pemuda Pancasila untuk mendukung Anies Baswedan apabila menjadi calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.
Hal itu ditegaskannya, Sabtu 1 Oktober 2022, dimana Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan resmi menjadi anggota organisasi masyarakat (ormas) Pemuda Pancasila (PP). “Jadi kewajiban kader PP (dalam) Pilpres 2024, kalau namanya (Anies) terpilih wajib kita pilih beliau,” ujar Yapto dalam peresmian Kantor Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP), di Jalan Teuku Cik Ditiro, Menteng, Jakarta.
Instruksi Japto itu langsung didukung oleh sejumlah anggota PP yang hadir dalam peresmian markas barunya dengan tepuk tangan dan teriakan Anies Presiden. Yapto menegaskan seluruh anggotanya siap mendukung jajarannya yang maju sebagai calon legislatif (caleg) hingga calon presiden (capres).
Anies menjadi anggota ormas PP secara resmi ditandai dengan penyerahan kartu tanda anggota (KTA). Japto menyebut nomor KTA Anies identik dengan film aktor asal Inggris. “Kebetulan nomor beliau adalah 00000007, James Bond,” ujar Japto.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri peresmian Kantor Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP) di Jalan Teuku Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyatakan siap maju sebagai calon presiden pada Pemilu 2024 jika ada partai politik atau gabungan partai politik yang mau mengusungnya.
Anies mengungkapkan bahwa dirinya memiliki ruang untuk berkomunikasi dengan semua partai demi bisa mengikuti kontestasi politik dua tahun mendatang. Sebab, dia merupakan tokoh politik yang berada pada jalur independen dan tidak bergabung dengan partai manapun.
Kini dirinya mengaku masih ingin fokus bekerja sebagai Gubernur DKI sampai masa jabatannya berakhir 16 Oktober mendatang. “Saya tuntaskan dulu sampai 16 Oktober. Habis 16 Oktober, baru yang lain-lainnya. Sekarang kita fokus sampai 16 Oktober,” katanya beberapa waktu lalu. Tampak Kedatangan Anies Baswedan disambut oleh Sekertaris Jenderal (Sekjen) PP Arif Rahman.(*)