Mutasi Kapolri, Wakapolda beserta 7 Kapolres Berganti di Sulsel

Kapolri Jenderal Listiyo Sigit Prabowo

MAKASSAR, KILASSULAWESI– Mutasi dan rotasi dilingkup kepolisian kembali bergulir. Hal itu setelah Kapolri Jenderal Listiyo Sigit Prabowo kembali merotasi sejumlah jabatan di lingkungan Polri termasuk diwilayah hukum Polda Sulawesi Selatan (Sulsel).

Tercatat, tujuh kepala kepolisian resort (Kapolres) dimutasi berdasarkan Surat Telegram Kapolri, dengan nomor 1238/VI/KEP./2024 yang ditandatangani As SDM Kapolri Irjen Dedi Prasetyo, tertanggal 25 Juni 2024. Tujuh Kapolres yang berganti diantaranya, Kapolres Sidrap, Wajo, Bantaeng, Bone, Pelabuhan Makassar, Jeneponto, dan Selayar.

Bacaan Lainnya

Sedangkan, pergantian jabatan Wakapolda Sulsel tertuang pada surat telegram nomor: ST/1237/VI/KEP/2024. Dimana, Brigjen Pol Chuzaini Patoppoi saat menjabat Wakapolda Sulsel dimutasi menjadi Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri dan digantikan Brigjen Pol Nasri.

Dari 7 kapolres yang dimutasi tersebut, 3 di antaranya ditarik ke Mabes Polri, yakni Kapolres Bone AKBP Arief Doddy Suryawan dengan jabatan baru Kasubbagbinkar Bag SDM Rorenminops Korbrimob Polri. Kemudian Kapolres Kepulauan Selayar AKBP Ujang Darmawan dengan jabatan baru sebagai Peneliti Ilmu Kepolisian Muda Tingkat I Puslitbang Polri dan Kapolres Jeneponto AKBP Budi Hidayat dengan jabatan barunya Wadanmen 3 Brimob Mabes Polri.

Sementara, untuk mutasi dan rotasi pejabat baru kapolres yakni AKBP Erwin Syah dari Kapolres Sidrap menggantikan AKBP Arief Doddy Suryawan menjadi Kapolres Bone. AKBP Fantri Taherong dari Kasubagriksa Baggaketika Rohabprof Diprovam Polri menggantikan AKBP Erwin Syah sebagai Kapolres Sidrap.

AKBP Restu Wijayanto dari Kasubdit Regident Ditlantas Polda Sulsel menggantikan AKBP Yudi Frianto sebagai Kapolres Pelabuhan Makassar. AKBP Yudi Frianto dari Kapolres Pelabuhan Makassar menjadi Wadirresnarkoba Polda Sulsel. AKBP Fathur Rochman dari Kapolres Wajo kini menjabat Irbid Irwasda Polda Sulsel.

AKBP Muhammad Rosid Ridho dari jabatan Lemdiklat Polri kini menjabat Kapolres Wajo. AKBP Adnan Pandibu dari Kasubdit 3 Narkoba Polda Sulsel menggantikan AKBP Ujang Darmawan sebagai Kapolres Kepulauan Selayar. AKBP Widi Setiawan dari Puslitbang Mabes Polri menggantikan AKBP Budi Hidayat sebagai Kapolres Jeneponto.

Dan AKBP Edward Jacky Tofany Umbu Kaledi, Kapolres Bantaeng Polda Sulsel, Diangkat Dalam Jabatan Baru Sebagai Kapolres Sumba Timur Polda Ntt digantikan AKBP Nur Prasetyantoro Wira yang sebelumnya menjabat Kasubbidpaminal Bidpropam Polda Sulsel.(*)

Berikut nama Kapolres dan Jabatan Barunya:

1. AKBP Edward Jacky Tofany Umbu Kaledi, Kapolres Bantaeng Polda Sulsel, Diangkat Dalam Jabatan Baru Sebagai Kapolres Sumba Timur Polda NTT.

2. AKBP Nur Prasetyantoro Wira, Kasubbidpaminal Bidpropam Polda Sulsel, Diangkat Sebagai Kapolres Bantaeng.

3. AKBP Arief Doddy Suryawan. Kapolres Bone, Diangkat Dalam Jabatan Baru Kasubbagbinkar Bag Sdm Rorenminops Korpsbrimob Polri.

4. AKBP Erwin Syah Kaporles Sidrap Jabatan Baru Sebagai Kapolres Bone

5. AKBP Dr Fantry Taherong Kasubbagriksa Baggaketika Rowabptof Divpropam Polri, Kapolres Sidrap

6. AKBP Yudi Frianto Kapolres Pelabuhan, Jabatan Baru Wadirresnarkoba Polda Sulsel

7. AKBP Restu Wijayanto Kasubdit Regiden Ditlantas Polda Sulsel Diangkat Sebagai Kapolres Pelabuhan Makassar.

8. AKBP Fatchur Rochman Kapolres Wajo, Jabatan Baru Irbiditwasda Polda Sulsel

9. AKBP Muhammad Rosid Ridho Danyontar TK IV Mentarsis Ditbintarlat AKPOL Lemdiklat Polri, Jabatan Baru Kapolres Wajo

10. AKBP Ujang Darmawan Hadi Saputra, Kapolres Selayar, Jabatan Baru Peneliti Ilmu Kepolisian Muda Puslitbang Polri.

11. AKBP Adnan Pandibu, Kasubdit 3 Ditresnarkoba Polda Sulsel, Jabatan Baru Kapolres Selayar.

12. AKBP Budi Hidayat Kapolres Jeneponto, Wadanmen Iii Paspelopor Korbrimob Polri

13. AKBP Widi Setiawan Kasubbidgasting Bighansopsnal Puslitbang Polri Kapolres Jeneponto.

Pos terkait