Jelang Operasi Zebra, Satlantas Polres Parepare Imbau Warga Lakukan Ini

KILASSULAWESI.COM,PAREPARE– Jelang Operasi Zebra 2019 yang akan dimulai secara serentak di seluruh Indonesia. Satuan Lalu Lantas (Satlantas) Polres Kota Parepare melaksanakan giat sosialisasi sekaligus imbauan guna memberitahukan lebih awal akan dilaksanakannya giat Operasi Zebra.

Operasi yang akan digelar 14 hari mulai 23 Oktober hingga 5 Nopember ini, bertujuan untuk menjaga kondisi keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas ( Kamseltibcar) serta menciptakan kepatuhan warga dalam berlalulintas dan rasa aman di jalan raya.

Hal itu diungkapkan, Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Budi Susilo kepada Pare Pos Online, Sabtu 19 Oktober, siang tadi. “Sudah sepekan ini, Satlantas Polres Parepare gencar melaksanakan sosialisasi dan mengimbau masyarakat agar tertib berlalulintas,”katanya.

Terlebih, kata AKP Budi, jelang akhir bulan ini akan dilaksanakan Ops Zebra 2019 hingga awal bulan November 2019. Tujuan Ops Zebra adalah untuk menciptakan kondisi lalu lintas yang aman dan lancar serta mengurangi angka pelanggaran serta kecelakaan.

Sasaran Ops Zebra

Kasat Lantas Kota Parepare, AKP Budi Susilo menambahkan, sasaran utama pada operasi ini adalah administrasi kendaraan bermotor maupun pengemudi kendaraan bermotor seperti Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Surat Tanda Kendaraan Bermotor (STNK), hingga Surat Izin Mengemudi (SIM).

Selain itu, sasarannya juga mengarah ke pengemudi yang melebihi kapasitas muatan dan orang termasuk truk ODOL (over dimension and over loading), pengemudi di bawah umur, menggunakan narkoba dan mabuk, lawan arus, maupun yang melebihi batas kecepatan serta menggunakan komponen tak sesuai aturan. “Maka siapkanlah segala kelengkapan saat menggunakan kendaraan di jalan,”ungkapnya.(ade)

 

 

Pos terkait