Polisi Tetapkan 13 Tersangka Perusak Kantor DPD dan Mobil Ambulance Partai NasDem

KILASSULAWESI.COM,MAKASSAR–Kepala Kepolisian Daeah Sulawesi Selatan (Kapolda Sulsel) Irjen. Pol. Drs. Merdisyam, M.Si., didampingi Kapolrestabes Makassar Brigjen. Pol. Yudhiawan Wibisono, S.I.K., M.Si., Dir Intel Polda Sulsel Kombes Pol Witnu Urip Laksana, S.I.K., dan Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo, S.I.K., M.Si., melaksanakan Jumpa Pers bersama awak media terkait pengrusakan Kantor DPD Nasdem dan pembakaran mobil ambulance di Mapolrestabes Makassar, Senin 26 Oktober, kemarin.

Kapolda Sulsel Irjen. Pol. Drs. Merdisyam, M.Si mengungkapkan, pelaku yang ditetapkan sebagai tersangka sebanyak 13 orang dari 21 orang yang diamankan sebelumnya. Dimana diantaranya terdapat 3 orang masih di bawah umur dan 1 diantaranya positif narkoba setelah dilakukan riksa.

Bacaan Lainnya

Adapun inisial seluruh terduga pelaku perusakan dan penjarahan itu adalah Sp (24), Maa (18), Ma (18), Ir, Ms, Mr (24), Mrn (18), Amr (18), Amt (18), Am (21), A (17), As (17), Rj (16).

Kapolda Sulsel menyebutkan bahwa seluruh terduga pelaku itu terdiri dari mahasiswa, pelajar, pekerja swasta, juru parkir dan pengangguran. “Yang mahasiswa dari tiga kampus berbeda, ada dari Universitas Hasanuddin, Mahasiswa UNM dan Mahasiswa STIEM Bongaya,” sebut Kapolda Sulsel.

“Terhadap tersangka telah dilakukan penahanan dan untuk tersangka yang dibawah umur dalam proses untuk diserahkan ke kantor rehabilitasi anak, serta penyidik masih sementara merampungkan berkas perkara untuk dilimpahkan ke jaksa penuntut umum,” tambah Kapolda Sulsel.

Diketahui kejadian tersebut berawal dari berlangsungnya aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh aliansi makar dan aliansi gram yang terdiri dari gabungan mahasiswa yang menutup jalan melakukan orasi dan melakukan pengrusakan, pembakaran terhadap pasilitas umum dan sarana prasarana di sekitar tempat unjuk rasa.

Atas kejadian tersebut ada beberapa kerugian yang dialami yakni 1 unit daihatsu grand max mini bus (ambulance) berwarna putih biru dengan No Pol DD 511 CC dalam keadaan hangus terbakar. Seluruh kaca jendela, pintu kantor DPD Partai Nasdem Kota Makassar mengalami pecah akibat lemparan batu. 1 unit sepeda motor hangus terbakar tinggal rangka di depan Tugu UNM di Jalan Jaya Pendidikan Makassar.
1  unit mobil jenis toyota vios warna hitam No. Pol. DD 1040 U yang terparkir di depan kantor DPD Partai Nasdem mengalami pecah kaca pada bagian belakang serta kaca pada bagian samping kiri dan kanan akibat lemparan batu. 1 unit sepeda motor jenis yamaha jupiter zr warna merah hitam No. Pol. DD 4008 OY mengalami rusak/ pecah pada lampu weser, kap depan serta kaca spion alami rusak akibat lemparan batu.

Selanjutnya, 4 buah lampu penerangan toko mini market (indomaret) mengalami pecah akibat lemparan batu. Kaca pos satpam mess telkom yang terletak di samping hotel claro makassar mengalami pecah akibat lemparan batu. 3 pos pintu masuk Hotel Claro Makassar mengalami pecah akibat lemparan batu.

Terhadap tersangka atas perbuatannya dikenakan pasal 187 ayat 1 KUHPidana (ancaman hukuman 12 tahun penjara) dan Pasal 170 ayat 1 KUHPidana (Ancaman hukuman 5 tahun 6 bulan penjara).(*/ade)

Pos terkait