BARRU, KILASSULAWESI– Sebanyak lima tahanan narkoba dikabarkan melarikan diri dari ruang tahanan Mapolres Barru. Kelimanya kabur dari balik jeruji besi setelah berhasil menjebol tembok sel bagunan belakang kantor yang biasanya menjadi tempat jemuran pakaian para tahanan di Mapolres Barru, Minggu, 2 Juni 2024, sekitar pukul 04.30 Wita.
Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Didik Supranoto membenarkan perihal kaburnya tahanan narkoba yang saat ini dalam pengejaran. “ Mereka keluar dari sel tahanan dalam keadaan tidak terkunci dan dua pintu untuk menuju ruang jemur tahanan yang tidak dalam terkunci juga,” ujarnya.
Peristiwa kaburnya tahanan itu, baru diketahui saat petugas melakukan pengecekan dan menyaksikan tembok telah berlubang. Atas peristiwa itu, 12 anggota Polres Barru yang bertugas saat kejadian menjalani pemeriksaan di Propam Polda Sulsel.