JK Ingatkan Panitia Hewan Kurban Patuhi Protokol Kesehatan Covid-19

KILASSULAWESI.COM,TANGSEL– Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI), HM Jusuf Kalla (JK) mengingatkan panitia hewan kurban di seluruh masjid di tanah air untuk mematuhi protokol kesehatan terkait Covid-19 saat menyembelih hewan kurban pada perayaah Idul Adha. Selain mematuhi protokol kesehatan terkait Covid-19, JK juga meminta panitia untuk senantiasa menjaga kebersihan agar hewan kurban terjaga higeinitasnya.

Hal tersebut disampakannya disela-sela penyerahan secara simbolis 1000 alat spraying disinfektan untuk masjid di Provinsi Banten yang dilaksanakan di Masjid Al-Itishom, Pemkot Tangsel, Senin 20 Juli 2020. “Saya ingatkan kepada panitia hewan kurban agar benar benar memperhatikan masalah protokol kesehatan terkait covid-19 saat melakukan penyembelihan hewan pada idul adha nanti. Mengingat saat ini masih sedang terjadi penyebaran virus Covid-19 dan juga agar senantiasa menjaga kebersihan dengan tidak membiarkan sisa darah berceceran ke mana mana sehingga menimbulkan penyakit” ujarnya.

JK mengatakan, terkait pembagian kupon bagi penerima hewan kurban, JK menghimbau kepada panitia untuk mendatangi langsung para penerima hewan kurban tersebut demi mencegah perkumpulan orang yang dapat menjadi titik penyebaran virus Covid-19.” Lebih baik lagi, jika panitia pemotongan hewan kurban mendatangi langsung penerima hewan kurban tersebut,”imbaunya.(*/ade)

Pos terkait